Kembali
Apa yang Kita Pelajari dari Membuat Template Framer Selama 21 Hari
Strategy
·
3 menit

- Ngedesain template Framer ga susah, yg susah nyari ide yg unik dan interaction yg pas.
- Framer lebih seneng nge-featured web yg tampilannya sederhana tapi original dan punya interaction yg unik.
- Implementasi dari Figma ke Framer lebih smooth dibanding ke Webflow. Pantesan designer suka.
- Harga jual bebas bisa tentuin sendiri, beda ama Webflow yg ditentuin timnya berdasarkan hasil review.
- Harga pasaran template saat ini ada di US$20-$99 tergantung kategori dan kompleksitas.
- Link checkout (LC) harus bikin sendiri via Lemon Squeezy, Gumroad atau Stripe.
- Potongan Lemon 7,9% + $0,30 per transaksi. Gumroad lebih mahal 12,9% + $0,30 per transaksi. Stripe ga bisa beroperasi di Indo.
- Jangan tunggu mau publish untuk bikin LC, karena butuh review kena waiting time 3-7 hari kerja.
- Setelah kelar design + build, sebelum submit pastiin template udah ditesting, bebas bugs or issues. Kalo ditolak bakal makin lama.
+1
Salin link
ARTIKEL LAINNYA